Wilujeng Sumping Di Desa Girimukti Kec. Singajaya Kab. Garut Propinsi Jawa Barat

BETAPA MALANGNYA NASIB POHON JENGJENKU (ALBASIAH)

Rabu, 01 September 2010


Pembaca yang budiman...
Lihatlah foto yang saya postingkan, sepintas seperti gambar seekor ular yang sedang melilit setangkai batang pohon...menjijikan memang. Padahal yang sesungguhnya itu foto hama penyakit yang menyerang pohon jengjen (albasiah).

Para Pembaca yang dirakhmati Alloh SWT...
Melihat fenomena di atas, saya sebagai orang yang sedang belajar untuk menjadi petani profesional di bidang tanaman jengjen (albasiah) menjadi ciut...betapa tidak, semua pohon jengjen (albasiah) yang telah diserang hama tersebut mati.....akhirnya hancur luluh modal milyaran rupiah yang telah saya keluarkan (meski itu hanyalah dalam mimpi belaka).

Singkat kata mohon kepedulian dari para pembaca yang mengetahui obat untuk menghancurkan hama tersebut bisa sharing lewat email blog Desa Girimukti ini.
Terima Kasih sebelumnya....

0 komentar:

Posting Komentar

 
"NIKMATI AROMA MANTAP DARI TEH HIJAU PD NUGRAHA GIRIMUKTI"