Wilujeng Sumping Di Desa Girimukti Kec. Singajaya Kab. Garut Propinsi Jawa Barat

PERUSAHAAN TEH HIJAU (GREEN TEA) PD NUGRAHA GIRIMUKTI

Selasa, 22 Juni 2010


BAPAK AGUS KUSNADI
PENGUSAHA PABRIK TEH HIJAU (GREEN TEA)
PD NUGRAHA DESA GIRIMUKTI

Desa Girimukti dengan lokasi geografis pegunungan menjanjikan beragam potensi pertanian dan perkebunan yang sangat menjanjikan. Salah satu produk unggulan dari sektor perkebunan yaitu tanaman pohon teh. Hampir 65% luas wilayah Desa Girimukti ditanami dengan pohon teh yang lebih dikenal dengan sebutan PIR (Perkebunan Inti Rakyat), yang mana hak milik dan pengelolaannya sepenuhnya oleh warga masyarakat.

Salah seorang penduduk yang memiliki jiwa wirausaha (enterpreneurship) sangat brilian dan mampu mengoptimalkan peluang dan nilai jual kondisi dan potensi Desa Girimukti melalui optimalisasi sektor perkebunan teh yaitu Bapak Agus Kusnadi. Melalui tangan dingin beliau sejak tahun 1994 di Desa Girimukti berdiri sebuah Pabrik Pengolahan Teh Hijau (Green Tea) dengan nama PD NUGRAHA. Berkat upaya, ketekunan dan kegigihan, tanpa mengenal lelah belau merintis pabrik teh tersebut yang secara langsung dapat menyerap tenaga kerja lokal. Saat ini lebih dari 10 orang pekerja yang membantu beliau mengolah bahan baku teh sampai siap dipasarkan. Berikut tayangan singkat proses pengolahan teh di PD. NUGRAHA :


Dari tayangan singkat slide di atas, urutan pengolahan teh hijau di PD Nugraha adalah sebagai berikut :
1) Pengolahan didukung dengan kualitas pucuk pilihan dari kebun teh yang terpelihara, sehingga menghasilkan kualitas peco yang baik.
2) Proses penggerak menggunakan genset elektrik dengan kapasitas daya kurang lebih 100 kvg.
3) Proses penggilingan menggunakan jakson Marzal, sehingga menghasilkan permentasi air yang baik.
4) Proses pembakaran (Sunda : Layuan) menggunakan kayu bakar dengan kualitas kayu keras basahan yang baik.
5) Proses pengeringan (finishing) menggunakan booltea dengan kapasitas panas 150 derajat sampai 200 derajat celcius sehingga menghasilkan aroma yang baik.
6) Pengolahan oleh tenaga ahli sehingga menghasilkan produk dengan kualitas yang sangat baik.

Hasil pengolahan teh dari PD. NUGRAHA kualitasnya tidak dapat diragukan lagi mengingat proses pembakaran (Sunda " Layuan) menggunakan kayu bakar berkualitas dari pohon-pohon yang keras. Kemasan dalam proses pembakaran dibuat sedemikian rupa sehingga produk yang dihasilkan mengeluarkan aroma yang sangat wangi dengan tampilan yang sangat bersih.

Saat ini produksi teh dari PD. NUGRAHA dipasarkan ke Sukabumi sebagai distributor utama PT Teh Sosro Indonesia.


Anda Penasaran? Silahkan anda datang sendiri ke Kampung Jalan Raya Cikadu RT. 01 RW. 03 Desa Girimukti Kec. Singajaya Kab. Garut. Contact Person : 081320589981 a.n. Bapak Agus Kusnadi.

0 komentar:

Posting Komentar

 
"NIKMATI AROMA MANTAP DARI TEH HIJAU PD NUGRAHA GIRIMUKTI"